Beta Test Palsu Silent Hill F Mulai Beredar di Internet

Lewat akun X resmi Jepang, Bloober Team udah nge-tweet peringatan buat para gamer soal undangan tertutup untuk Beta Test Silent Hill F. Mereka dengan tegas bilang kalau undangan tertutup, acara, dan situs lain yang bukan resmi itu palsu dan bisa jadi penipuan.

Beta Test Palsu Silent Hill F Mulai Beredar di Internet

Selain itu, Bloober Team mengonfirmasi banyaknya akun palsu yang muncul belakangan ini, yang bisa bikin beberapa gamer atau penggemar terjebak masuk ke situs berbahaya.

Bloober Team udah nge-tweet peringatan buat para gamer soal undangan tertutup untuk Beta Test Silent Hill F
Bloober Team udah nge-tweet peringatan buat para gamer soal undangan tertutup untuk Beta Test Silent Hill F

Buat mencegah hal itu, Bloober nyaranin pemain buat selalu cek informasi tentang Silent Hill F cuma di situs dan akun X resmi. Mereka juga bilang kalau ada situs atau akun media sosial yang pakai nama game atau Konami, itu pasti penipuan dan nggak ada hubungannya sama perusahaan.