Tiket konser Yoasobi 2025 di Jakarta udah mulai dijual nih!
Grup musik Jepang, Yoasobi, bakal ngadain konser lagi di Indonesia tahun 2025! Konsernya dijadwalkan pada 26 dan 27 Februari di Istora Senayan, Jakarta. Tiket untuk konser ini udah bisa dibeli, lho!
Harga tiket yang tertera belum termasuk Pajak 10%, Biaya Platform 5%, dan biaya lainnya. Setiap transaksi dibatasi maksimal enam tiket dalam kategori yang sama. Satu alamat email dan satu nomor telepon hanya bisa untuk satu transaksi.
Ada lima kategori tiket yang dijual:
- Kategori 1 VIP: IDR 2.750.000 (dapat bonus merchandise, postcard, lanyard)
- Kategori 1 (reguler): IDR 2.000.000
- Festival: IDR 1.750.000
- Kategori 2: IDR 1.550.000
- Kategori 3: IDR 1.450.000
Ingat, saat beli tiket konser YOASOBI ASIA TOUR 2024-2025 JAKARTA, nama yang digunakan harus sesuai dengan kartu identitas yang sah. Kalau konser dibatalkan, tiket akan dikembalikan sesuai ketentuan dari promotor. Tapi, pengembalian dana tiket nggak termasuk Biaya Platform, biaya lainnya, dan biaya pribadi pembeli tiket (kayak biaya perjalanan, akomodasi, dll).
Kamu bisa beli tiketnya lewat situs resmi konser Yoasobi Jakarta.